Rambut Masih Berketombe? Ini Dia Cara Mencuci Rambut Yang Benar

cara mencuci rambut yang benar

Rambut Masih Berketombe? Ini Dia Cara Mencuci Rambut Yang Benar

Sudah rajin keramas tapi ko rambut masih ada ketombe? Pernahkah kamu merasakan situasi seperti itu? Jika pernah, mungkin cara mencuci rambut kamu belom benar. Untuk menghilangkan ketombe, ada banyak hal yang harus kamu perhatikan. Mulai dari jenis produk shampo, kondisioner, bahkan sampai cara menggosok rambut. Jadi, keramas bukan hanya perihal membasahi rambut dan mengeringkannya saja ixo friend. Ada cara mencuci rambut yang benar agar rambut tidak mudah rusak apalagi muncul ketombe.

Biar ga malu-maluin kalo lagi jalan sama doi, yuk simak cara mencuci rambut yang benar ini!

Penyebab Munculnya Ketombe

Ada berbagai penyebab munculnya ketombe, bukan hanya karena kotoran di rambut saja. Tapi juga bisa disebabkan karena stres lho ixo friend. Ini dia penyebab ketombe yang harus kamu tahu, antara lain:

1. Jarang Keramas

Semakin jarang seseorang mencuci rambut, maka semakin besar pula kemungkinan kotoran dan sel kulit mati yang menumpuk di kepala dan rambut. Terutama jika tipe kulit kepala yang berminyak. Hal ini akan memicu timbulnya ketombe atau bahkan rambut rusak yang menyebabkan rontok.

2. Salah Memilih Produk

Setiap orang memiliki karakteristik rambut yang berbeda, ada yang berminyak dan juga ada yang kering. Oleh karena itu, sebelum membeli produk perawatan rambut, kamu harus mengetahui karakteristik rambut kamu terlebih dahulu. Jika rambutmu kering, jangan menggunakan produk untuk rambut berminyak karena kondisi rambut dapat menjadi semakin kering.

3. Stres yang Berlebihan

Siapa sangka ternyata stres dapat berpengaruh terhadap munculnya ketombe? Saat otak mengalami stres, tubuh akan mengeluarkan hormon kortisol yang menyebabkan kulit kepala menjadi lebih berminyak dan terasa gatal. Kondisi kulit kepala yang berminyak inilah yang dapat menyebabkan munculnya ketombe.

4. Cara Mencuci Rambut Kurang Tepat

Yang dimaksud cara mencuci rambut kurang tepat adalah, jika kamu masih mencuci terlalu terburu-buru, sehingga shampoo tidak terbilas dengan baik. Atau bahkan tidak mengeringkan rambut dengan handuk yang bersih. Akibatnya, residu shampo dan kotoran rambut masih tertinggal di kulit kepala dan menyebabkan timbulnya ketombe.

Cara Mencuci Rambut Yang Benar

1. Pilih Shampo Sesuai Karakteristik Rambut

Pilihlah shampo yang sesuai dengan karakteristik rambutmu. Jika rambutmu berminyak maka cari produk yang mengandung tea tree oil, lemon, cuka apel dan lidah buaya. Sedangkan, jika rambutmu kering maka cari produk yang mengandung biotin, vit. E, shea butter, dan jojoba oil. Yang terpenting, hindari produk dengan kandungan silikon (SLS) karena dapat merusak rambut.

2. Sisir Rambut Sebelum Keramas

Seringkali rambut jadi mudah rontok saat keramas. Nah untuk menanggulanginya, kamu bisa sisir rambut terlebih dulu sebelum berkeramas ixo friend! Sisir rambutmu dalam keadaan kering ya, karena saat basah, rambut cenderung lebih sulit diatur. Jangan lupa untuk gunakan sisir yang berjarak renggang agar rambut tidak mudah kusut.

3. Gunakan Air dengan Suhu Ruangan

Akan lebih baik jika kamu menggunakan air dengan suhu ruangan, karena suhu yang terlalu tinggi dapat membuat kulit kepala menjadi mudah kering. Jika kamu sudah terbiasa menggunakan air hangat, usahakan suhu yang digunakan tidak terlalu panas atau mendekati suhu ruangan.

4. Pijat Perlahan Kulit Kepala

Menggosokkan kulit kepala dengan kencang dapat menghilangkan ketombe”, apakah benar? Nyatanya itu adalah metode yang keliru. Jika menggosok kepala terlalu kencang, kamu dapat melukai kulit kepala dan menimbulkan peradangan. Lebih baik, jika kamu melakukan pijat secara perlahan agar nutrisi shampo terserap dengan baik.

5. Gunakan Kondisioner

Setelah membilas rambut dengan bersih, jangan lupa gunakan kondisioner agar rambut terasa lebih lembut. Hindari pemakaian kondisioner di kulit kepala karena dapat meninggalkan residu sehingga menimbulkan ketombe. Gunakan hanya pada batang rambut saja karena formulanya lebih tebal dibandingkan shampo.

6. Keringkan Rambut Dengan Handuk Bersih

Pastikan handuk yang kamu gunakan untuk mengeringkan rambut adalah handuk yang bersih dan tidak lembab. Usahakan jangan terlalu sering menggunakan hair dryer karena dapat membuat rambut menjadi kering. Terakhir, jangan pernah tidur dalam keadaan rambut yang basah karena dapat memicu timbulnya ketombe atau bahkan jadi rontok.

7. Gunakan Vitamin Setelah Keramas

Tahap terakhir adalah menggunakan vitamin. Vitamin ini bisa dalam bentuk hair tonic, maupun hair oil. Pastikan vitamin yang digunakan juga sesuai dengan permasalahan rambutmu. Misalnya, untuk rambut rontok gunakan toner dengan kandungan ekstrak ginseng.

Baca Juga:

Mengulik Strategi Bisnis Barbershop ixobox

Jadi, keramas bukan hanya tentang membasahi dan mengeringkan rambut saja ya ixo friend! Selain keramas, lakukan perawatan rambut secara rutin untuk menghilangkan permasalahan ketombe. Pas banget! ixo ada promo untuk pengguna pertama aplikasi lho, kamu bisa dapatkan potongan 30% yang berlaku di seluruh outlet ixo. Malas antri? Reservasi atau gunakan layanan home service aja melalui  link ini. Fyi, ixobox rebranding jadi ixo lho! Buat para pria bebas memilih mau ke outlet bertuliskan ixo atau ixobox, tapi untuk kamu yang perempuan bisa potong rambut di outlet bertuliskan ixobox ya! Sekarang ixo memiliki lebih banyak layanan untuk kamu ixo friend, untuk informasi menarik lainnya jangan lupa kunjungi  Instagram & Youtube kami.

Start typing and press Enter to search

×