Inilah 9 Tips Merawat Rambut Berwarna Agar Tidak Rusak

Inilah 9 Tips Merawat Rambut Berwarna Agar Tidak Rusak

Inilah 9 Tips Merawat Rambut Berwarna Agar Tidak Rusak

Kira-kira bagi kamu mewarnai rambut itu pengalaman yang menyenangkan atau menyebalkan nih friend? Biasanya di fase awal mewarnai rambut sih senang, tapi setelah beberapa minggu kesenangan itu pun memudar karena rambut jadi rusak. Padahal, kesalahannya itu ada di cara perawatan rambutnya loh. Apalagi untuk pemula, sebaiknya ketahui dulu tips merawat rambut berwarna agar rambut tidak cepat rusak saat diwarnai.

Mulai dari seberapa sering kamu harus keramas, cara memilih cat rambut yang baik, sampai kebiasaan apa saja yang harus diubah setelah mengecat rambut. Berikut tips merawat rambut berwarna yang harus kamu ingat!

Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Cat Rambut

Source: Freepik.com

1. Perhatikan kandungan cat rambut untuk mencegah adanya alergi

Sebagian orang bereaksi alergi terhadap beberapa kandungan cat rambut. Oleh karena itu, sebaiknya kamu tes alergi terlebih dahulu sebelum mulai mewarnai dengan langkah-langkah di bawah ini:

  • Oleskan campuran cat dengan developer sekitar 5cm ke kulit sekitar telinga dan diamkan.
  • Jika tidak menimbulkan reaksi alergi, kamu boleh lanjutkan proses perwarnaan rambut.

2. Hindari cuci rambut

Sebaiknya hindari cuci rambut sebelum mewarnai rambut ya friend. Kenapa? Karena residu shampoo yang tersisa di kulit kepala saat bercampur dengan cat rambut dapat menimbulkan sensasi panas. Selain itu, zat pewarna akan lebih mudah menempel saat rambut dalam keadaan berminyak.

3. Usahakan menerapkan teknik balayage

Teknik balayage adalah teknik yang cenderung lebih aman karena hanya membutuhkan pewarnaan ulang sekitar 2 kali dalam setahun saja. Walau begitu, kamu tetap harus melakukan perawatan secara rutin ya.

Tips Merawat Rambut Berwarna

Tips Merawat Rambut Berwarna
Source: Pinterest

Mau punya rambut berwarna secantik Shin Ha Ri dari K-drama business proposal? Ikuti dulu friend tips merawat rambut berwarna di bawah ini agar rambut ga pudar dan keren layaknya aktris Korea.

1. Gunakan produk shampo khusus

Gunakanlah produk shampo khusus rambut berwarna untuk mencegah pewarna rambut jadi lebih cepat pudar. Hindari kandungan SLS (sodium lauryl sulfate) yang dapat membuat rambut jadi lebih kering karena menghilangkan kelembapan saat membersihkan minyak dan kotoran pada rambut.

2. Hindari pemakaian kondisioner

Setelah mewarnai rambut hindari pemakaian kondisioner terlalu sering, usahakan hanya gunakan sekali dalam seminggu agar warna rambut bertahan lama. Kondisonernya pun harus khusus untuk rambut berwarna ya friend. Apalagi jika rambutmu tidak di bleaching, warna rambut akan lebih rentan pudar.

3. Jangan lupa retouch warna ke salon

Untuk mempertahankan warna rambut, jangan lupa untuk retouch secara rutin sesuai anjuran hairstylist kamu. Pada umumnya, kamu harus retouch ke salon 6 bulan sekali ya friend agar warna tetap terlihat menarik dan bertahan lama.

4. Perawatan dengan hair mask secara rutin

Source: Pinterest

Boyband Big Bang yang baru comeback dengan lagunya Still Life ini melakukan perawatan rambut berwarna secara rutin. Paling tidak satu kali dalam seminggu kamu harus menggunakan hair mask untuk memberi kelembapan pada kulit kepala dan batang rambut sehingga rambut tidak mudah rusak dan warna pun tetap bertahan.

5. Jangan cuci rambut terlalu sering

Sebenarnya seberapa sering kamu harus cuci rambut? Hal ini tidak ada angka pastinya ya friend karena setiap orang memiliki jenis rambut yang berbeda-beda. Tapi ada baiknya jangan cuci rambut setiap hari, paling tidak 2-3 hari sekali untuk menjaga warna rambut tidak cepat pudar.

6. Cuci rambut dengan air dingin

Air panas dapat membuka kutikel rambut sehingga membuat warna rambut jadi cepat memudar. Lebih baik gunakan air dingin agar warna lebih tahan lama terutama saat awal-awal pewarnaan rambut selesai.

7. Kurangi pemakaian alat styling rambut

Source: Freepik

Bukan hanya air panas aja, alat styling rambut pun dapat memudarkan warna rambut karena suhu panas yang dikeluarkan. Jika terlalu sering digunakan, bukan hanya warna rambutmu saja yang cepat pudar tapi juga rambut jadi lebih rentan rusak.

8. Gunakan heat protection untuk rambut berwarna

Selain itu rambut juga dapat terkena panas dari sinar matahari nih friend, gunakanlah produk heat protection untuk menjaga warna rambut dari suhu panas. Suhu panas di sini bukan hanya untuk sinar matahari aja ya friend tapi produk styling juga.

9. Rutin trim rambut untuk mencegah rambut bercabang

Zat kimia pada pewarna membuat rambut menjadi lebih kering. Kalau tidak dirawat dengan baik bisa menimbulkan kerusakan pada rambut, seperti rambut bercabang. Kalo kamu lihat rambutmu bercabang, langsung trim ujung rambutmu ya friend! Agar rambut tidak mudah rusak dan tetap sehat.

Baca Juga:

Ini Dia 8 Manfaat Rutin Potong Rambut Yang Wajib Kamu Tahu

Setelah tau tips di atas, mewarnai rambut akan menjadi pengalaman yang menyenangkan friend! Untuk merealisasikannya kamu bisa datang ke ixobox dan gunakan warna rambut kesukaanmu. Apalagi sekarang lagi ada promo HANYA 30 RIBU berlaku di seluruh cabang untuk pengguna pertama aplikasi ixobox. Tanpa perlu antre, kamu juga bisa reservasi dan menggunakan layanan home service di sini. Jangan lupa ikuti Instagram & Youtube kami untuk informasi promo lainnya ya.

Start typing and press Enter to search

×